Souvenir Siraman pesanan Seruni sudah diambil beberapa hari yanTerig lalu. Seruni pesan paket souvenir siraman yang berisi handuk ukuran 23x23cm, Bali Soap 40gr, bath Salt 100gr dan Lilin Bunga. Packaging yang tadinya kotak mika diubah menjadi keranjang rotan dan kain tulle yang diikat pita satin.
Tema yang dipakai Seruni untuk souvenir siramannya adalah warna hijau. Terima kasih Seruni atas pesanannya dan semoga semua prosesi acara pernikahannya nanti berjalan dengan lancar ya :)
Sementara Sis MeyMey pesan Olaf Frozen Towel untuk acara ulang tahun putrinya yang ke-5 tahun. Packagingnya menggunakan tabung mika diameter 8cm tinggi 16cm. Sementara thank card-nya dicetak langsung di kertas yang menjadi background dari Olaf Frozen Towel dan dimasukkan kedalam tabung mika, ada 2 sisi gambar di bagian dalam dan di bagian luar. Terima kasih Sist MeyMey untuk pesanannya :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar